
Kegiatan besutan Kementerian Pendidikan Keilmuan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Kema Unpad itu diawali dengan talkshow "Unpad Berkarya, PKM-Pimnas Berjaya." Acara tersebut menjadi bagian dari roadmap Gerakan Unpad "Melek" PKM-Pimnas.
"BEM Kema Unpad sangat concern terhadap pengembangan potensi mahasiswa Unpad. Apalagi kegiatan PKM-Pimnas ini sangat bermanfaat langsung untuk masyarakat," ujar Menteri Pendidikan Keilmuan BEM Kema Unpad 2013, Widya Norma Insani, seperti dinukil dari laman Unpad, Jumat (15/2/2013).
Menurut finalis Pimnas XXV 2012 di Yogyakarta bidang PKM Penelitian (PKM-P) itu, ide-ide PKM bisa didapat dari permasalahan sehari-hari yang biasa dihadapi oleh masyarakat. Sebagai pemicu kreativitas mahasiswa, talkshow ini menghadirkan salah satu reviewer Pimnas dari Unpad Iman Hernaman, peraih medali perunggu PKM-P Pimnas XXV Lantun Paraditha, dan Finalis Pimnas Fadilatul Laela Insani.
Roadmap gerakan Unpad "Melek" Pimnas ini akan dilanjutkan dengan beberapa agenda, yakni peluncuran situs Gerakan Unpad "Melek" PKM-Pimnas pada Maret 2013, pembuatan stand non-PKM di Pimnas, jelang PKM 5 bidang pada September 2013, dan media campaign semarak PKM-Pimnas sepanjang 2013.